BATURAJA. MS – Plh Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah, S.STP, M.M, M.Pd., didampingi Instansi Terkait Melakukan Gerak Cepat Meninjau Infrastruktur Kondisi Jalan Lingkar Cor Beton Di Kelurahan Batu Kuning kemarin Senin (21/03/2022 ).
Pantauan Memo Sumsel, Plh Bupati OKU H Teddy Meilwansyah, turun langsung ke lokasi untuk memastikan kondisi jalan lingkar cor beton tersebut, Hal itu dilakukan Teddy untuk menindaklanjuti keluhan yang dilaporkan masyarakat mengenai kerusakan jalan lingkar tersebut.
Dari hasil peninjauan tersebut diketahui saat ini kondisi jalan lingkar cor beton Batu Kuning sepanjang beberapa kilometer rusak parah. Hal ini disebabkan, kondisi jalan yang rusak parah pasca hujan mengguyur Kota Baturaja.
Kemudian di jalan tersebut banyak sekali genangan air dikarenakan struktur jalan yang tidak rata. Dikhawatirkan ketahanan jalan tersebut tidak akan bertahan lama jika hal itu dibiarkan.
PLH Bupati OKU bersama sejumlah stakeholder dan Dinas PU PR OKU meninjau jalan tersebut dan berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk mengatasi kerusakan jalan untuk sementara waktu.
Hal tersebut diambil agar aktivitas masyarakat sekitar tidak terganggu dan program pembangunan juga dapat terus berjalan.
“Kita meninjau kondisi jalan ini untuk mencari solusi terbaik agar semuanya terutama masyarakat tidak terganggu aktifitasnya. Kemudian program pembangunan juga bisa berjalan dengan baik,” kata Teddy.
Teddy juga akan mengundang seluruh pemilik ekspedisi, transportir serta pihak PT Semen Baturaja untuk duduk bersama mencari alternatif agar jalan tersebut segera bisa diperbaiki. *RD/MJ