Desa Pengaringan Optimalkan dan Manfaatkan Dana Desa Untuk Pembangunan Desa

oleh -

BATURAJA. MS -Desa Pengaringan, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten OKU, Provinsi Sumatera Selatan, memanfaatkan secara optimal keberadaan alokasi dana desa (DD) sejak 2017 hingga 2019 saat ini.
Pemanfaatan alokasi DD sebagian besar direalisasikan dalam bentuk pembangunan bangunan fisik dan peningkatan infrastruktur jalan. Fasilitas bangunan desa, tempat ibadah dan belajar mengaji, sarana air bersih serta pembangunan lainnya. Pembangunan tersebut dilakaanakan sesuai dengan aspirasi dan kebutuhan warga desa yang menyentuh kepentingan peningkatkan kemajuan desa dan masyarakat setempat.

(Pembangunan drainase/siring warga)(Pembangunan Drainase/Siring Warga)

Kepala Desa (Kades) Pengaringan, Irwadi mengatakan, sejak dilantik menjadi Kades Pengaringan periode 2016-2022 pihaknya selaku aparatur pemerintahan desa telah mewujudkan dan melaksanakan pembangunan desa. Menurut dia, usai mengemban amanah sebagai Kades Pengaringan, pihaknya langsung memanfaatkan anggaran DD.Dimana diawali pada 2017, anggaran DD dimanfaatkan dalam pembangunan berbentuk siring/drainase rumah warga sepanjang 300 meter. Pembangunan fasilitas pendidikan berupa TPA. Pembangunan fasilitas air bersih berupa pembuatan sumur bor.

(pembangunan sumur Bor)
(Bantuan sumur bor warga program Pamsimas)

Selanjutnya pada 2018, DD dimanfaatkan pihaknya melaksanakan pembangunan gedung balai desa. Fasilitas air bersih MCK dan sumur bor. Pembangunan tugu atau plang desa.

Baca Juga :   Bertolak ke Bengkulu, Presiden Akan Resmikan Monumen Fatmawati Sukarno
(Pembangunan Tugu/Plang Desa

Sedangkan pada 2019 sambung Irwadi, pihaknya melaksanakan pembangunan berupa pembuatan sarana MCK umum, pembangunan pos kamling atau gardu. Serta pembangunan infrastruktur jalan setapak sepanjang 1000 meter.

(Pembangunan Insfrastruktur Jalan Setapak)

Untuk memudahkan aktifitas warga desa dalam mengangkut hasil bumi, perkebunan dan lainnya. Termasuk sebagai akses jalan warga. “Pada 2019 kami juga memanfaatkan DD untuk pembelian tenda sebanyak 8 lokal serta 200 kursi. Pembangunan infrastruktur maupun pembelian tenda/kursi tersebut tentunya sudah menjadi kesepakatan dan usulan warga dalam musyawarah dusun (musdus) maupun musyawarah desa (musdes),” kata Irwadi.

(Pembangunan Gedung Balai Desa)

Dikatakannya, sebagai perpanjangan tangan pemerintahan kecamatan ditingkat desa. Pihaknya pun sangat berterima kasih atas dukungan dan arahan yang selalu disampaikan Camat Semudang Aji, Emharis Suryadi Putra SH.

(Pembangunan sarana pendidikan TPA AN Nur)

Dimana, berkat arahan dan petunjuk yang disampaikan camat dan jajarannya, pemerintah desa, BPD dan elemen masyarakat Desa Pengaringan, dapat memanfaatkan penggunaan DD sesuai dengan peruntukkan dan sesuai berdasarkan aturan tentang penggunaan DD. “Tentunya pencapaian pembangunan didesa berhasil kita laksanakan tidak lepas dari arahan dan petunjuk Camat Semidang Aji, Bapak Emharis Suryadi Putera, SH Termasuk pemerintah kabupaten dan Pemerintah pusat. Sehingga program DD ini langsung tersentuh ke warga masyarakat Desa Pengaringan,” pungkas Irwadi.

Baca Juga :   Mayat Lelaki Remaja Ditemukan Tergetak di Bawah Tebing Diduga Korban Pembunuhan
(Pembangunan Sarana Mck)

Ditambahkan Irwadi, pada 2019 ini, Desa Pengaringan juga mendapatkan tambahan bantuan fasilitas air bersih. Berupa pembangunan dua unit sumur bor. Yang sudah dibangun dan dalam tahap penyelesaian. “Alhamdulillah pembangunan dua unit sumur bor dari program Pamsimas. Menjadi contoh yang terbaik. Ini kita kerjakan dengan melibatkan semua eleman dan unsur masyarakat,” pungkasnya.

Salah satu warga, Dasimah (35), saat dibincangi MemoSumsel.Com mengaku sangat berterima kasih atas pembangunan yang dilaksanakan pihak aparatur desa di desa Pengaringan. Menurutnya, pihaknya selaku warga sangat terbantu sekali
Salah satunya yakni kemudahan mendapatkan fasilutas air bersih guna keperluan sehari-hari termasuk untuk air minum. *ADV JM/SN

Print Friendly, PDF & Email