Aksi Demo Ribuan Mahasiswa Padati Halaman Kantor DPRD OKU

oleh -

BATURAJA, MS – Aksi Demo Ribuan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Pemuda dan Mahasiswa OKU Raya, turun melakukan aksi demonstrasi ke Gedung DPRD OKU untuk menolak revisi sejumlah Undang-Undang yang filakukan DPR RI. Rabu (25/9/19)

Gerakan Pemuda dan Mahasiswa OKU Raya yang merupakan gabungan dari sejumlah organisasi mahasiswa dan organisasi pemuda yang ada di OKU Raya. Oganisasi mahasiswa yang ikut aksi tersebut antara lain BEM Universitas Baturaja, BEM STAI Baturaja, BEM AKMI Baturaja, BEM STIKES Al-Maarif, BEM Prodi Keperawatan Baturaja, BEM STISIP Bina Marta Martapura Kabupaten OKU Timut, UT Pokjar Way Tuba Kabupaten Way Kanan, KAMMI OKU Raya, HMI Cabang Baturaja, IMM Cabang OKU.

Baca Juga :   Pj Bupati Apriyadi Cek Harga Bahan Pokok Jelang Idul Fitri

Pantauan dilapangan portal MemoSumsel. Ribuan mahasiswa dan pemuda tersebut berkumpul disejumlah titik yaitu Kampus Universitas Baturaja, Kampus AKMI Baturaja, Kampus STAI Baturaja dan Simpang 3 Air Karang. Mahasiswa mulai bergerak ke Gedung DPRD OKU pukul 09.00, sepanjang perjalanan mahasiswa menyanyikan lagu-lagu perjuangan dan yel-yel menolak revisi UU KPK, revisi KUHP dan RUU PKS.

Sesampainya digedung DPRD OKU terlihat aparat keamanan dari Kepolisian dan  Sat Pol pp sudah bersiaga menyambut kedatangan mahasiswa.

Baca Juga :   Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Sumsel lakukan Monitoring dan Evaluasi di Rutan Klas IIB Baturaja

Ketua DPRD OKU H. Marjito Bachri bersama beberapa anggota DPRD OKU Dan Sekwan OKU A. Karim juga menyambut kedatangan ribuaan Gabungan Mahasiswa Kabupaten OKU. Pantauan dilapangan Aksi demo gabungan Mahasiswa berlangsung aman dan tertib. *JM/SN

Print Friendly, PDF & Email